Contoh Soal AKM Literasi Finansial

No. 1 : Pilihan Pengeluaran
Fita dan temannya tinggal di rumah kost bersama.
Selama dua bulan liburan panjang, mereka mendapat pekerjaan sambilan.
Mereka berdua tidak punya tabungan.
Gaji kerja sambilan tersebut dibayarkan bulanan, dan mereka baru saja menerima gaji bulan pertama.
Mereka berdua membuat daftar �Hal yang dikerjakan�berikut.
Kerjakan :

  • Langganan TV kabel
  • Bayar sewa kost
  • Membeli furniture
Hal apakah dari daftar tersebut yang merupakan hal penting untuk diberikan prioritas pada pengeluaran Fita dan temannya?
Klik Ya atau Tidak pada setiap hal yang dikerjakan.

Hal Apakah merupakan hal penting untuk pengeluaran?
Langganan TV Kabel
Bayar sewa kost
Membeli furniture
No. 2 : Arka bekerja di restoran 3 hari dalam seminggu.
Ia bekerja 4 jam setiap harinya dan memperoleh upah 10 zed per jam.
Arka juga mendapatkan uang bonus 80 zed setiap minggu dari pelanggan restoran.
Arka mampu menabung setengah dari uang yang diperolehnya setiap minggu.
Copyright � PUSPENDIK 2017
Arka memerlukan uang 600 zed untuk berlibur.
Berapa minggu waktu yang diperlukan Arka untuk dapat menabung 600 zed?
Jumlah minggu :
No. 3 : Kamu boleh membeli tomat satu keranjang ataupun per kilogram.
Copyright � PUSPENDIK 2017
Copyright � PUSPENDIK 2017
Berikan satu alasan yang mendukung pernyataan tersebut.

No. 4 : Membeli sekeranjang tomat dapat merugikan secara ekonomi kepada pembeli.
Jelaskan!
No. 5 : Budi adalah nasabah Bank Utama. Ia menerima surat elektronik berikut.
Kepada nasabah Bank Utama,
Telah terjadi error di server Bank Utama, sehingga informasi akses transaksi online Anda hilang.
Hal ini mengakibatkan Anda tidak lagi memiliki akun transaksi online dan tidak dapat melakukan transaksi. Akun perbankan Anda tidak lagi aman.
Silahkan klik pada link berikut dan ikuti petunjuk yang diberikan untuk mengaktifkan kembali akun perbankan Anda. Anda akan diminta menjawab beberapa pertanyaan yang terkait dengan akun akses transaksi online yang Anda miliki.
https://BankUtama.com/
Pernyataan manakah yang merupakan saran bijaksana untuk Budi?
Klik Ya atau Tidak untuk setiap pernyataan.

Pernyataan Apakah merupakan saran yang bijaksana?
Balas surat elektronik dan berikan informasi mengenai akun transaksi online.
Balas surat elektronik ini dan tanyakan informasi yang lebih rinci.
Hubungi bank untuk mendapatkan informasi tentang pesan di surat elektronik.
Jika link laman sama dengan laman resmi Bank Utama, ikuti petunjuk yang diberikan.
N0. 6 : Tahun lalu, Sunu mengasuransikan motornya ke perusahaan asuransi PINSURA.
Polis asuransi menjamin kerusakan motor akibat kecelakaan dan pencurian.
Sunu berencana memperpanjang asuransi dengan PINSURA tahun ini, tetapi beberapa faktor memengaruhi besar polis yang harus dibayarkan oleh Sunu.
Bagaimanakah pengaruh setiap faktor berikut terhadap besar polis asuransi yang harus dibayarkan Sunu tahun ini?
Pilihlah �Meningkatkan�, �Mengurangi,� atau �Tidak berdampak� untuk setiap faktor.
Faktor Bagaimanakah pengaruhnya terhadap besar polis asuransi yang harus dibayarkan?
Sunu mengganti mesin sepeda motornya dengan mesin baru yang lebih bertenaga.
Sunu mengganti warna sepeda motornya.
Tahun lalu Sunu bertanggungjawab atas dua kecelakaan.

Demikian contoh soal simulasi asesmen kompetensi minimum numerasi Finansial.
Link simulasinya klik disini

Post a Comment for "Contoh Soal AKM Literasi Finansial"