Bak Tidak Menyangka Sapri Pantun Menahan Sakit selama Syuting, Rizky Billar: Orang Normal Enggak Kuat


Aktor Rizky Billar mengenang sosok komedian Sapri Pantun yang meninggal dunia pada Senin (10/5/2021).

Meski belum kenal lama, Rizky Billar merasa cukup mengenal rekan kerja di sinetron Jodoh Wasiat Bapak tersebut.

Ia mengaku tak menyangka Sapri yang ternyata memiliki sakit parah, bisa menyembunyikan ketidaknyamanannya selama syuting.


Hal ini diungkapkannya dalam tayangan di kanal YouTube Piktor Ritonga, Selasa (11/5/2021).

Diketahui, Sapri meninggal setelah sempat dirawat secara intensif lantaran mengidap diabetes.

Bahkan, Sapri sempat koma dan berhalusinasi hingga tak mengenali keluarganya.

Penyakit tersebut baru diketahui setelah Sapri memeriksakan diri ke dokter karena merasa tubuhnya meriang.

Namun setelah diperiksa, gula darah sang pelawak begitu tinggi hingga kemudian membuatnya drop.


Padahal selama ini, Sapri tak pernah mengeluhkan sakit pada tubuhnya.

Ia hanya sempat mengatakan bahwa kakinya tampak lebih mengecil dan bibir kering.

Karena hal itulah, kerabat dekat Sapri tak mengetahui bahwa pria 49 tahun tersebut ternyata sedang sakit.

Begitupun rekan-rekan kerja Sapri, termasuk Rizky Billar yang kerap bertemu saat syuting sinetron.

"Saya pribadi enggak tahu kalau beliau lagi sakit," ujar Rizky Billar.

"Karena ketika di lokasi beliau enggak pernah nunjukin dia sakit."

"Padahal setelah didiagnosa, gulanya tuh tinggi banget, untuk orang normal itu tinggi banget, di atas seribu."

"300 saja kita sudah enggak kuat sebenarnya, pada normalnya enggak kuat."

Dengan kondisi tubuh yang seperti itu, Sapri selalu ceria dan bersemangat setiap harinya.

Oleh sebab itu, rekan-rekan kerjanya terkejut ketika mendengar berita kematian Sapri.

"Tapi Bang Sapri begitu kuat kerja dengan totalitas, enggak pernah ngeluh," beber Rizky Billar.

"Makanya kita pada kaget satu lokasi kalau beliau sakit."

"Awalnya kita kira sakit biasa, mungkin drop karena kecapekan."

"Tapi ternyata beliau punya gula dan akhirnya tadi maghrib berpulang."

Rizky Billar pun menuturkan kenangannya bersama Sapri yang sempat menawari soto dagangan kerabatnya.

Karena ingin membantu, Rizky Billar pun memborong soto tersebut hingga ludes.

"Saya ingat juga ketika dia nawarin soto keluarganya, bilang 'Beli soto gua ya'," tutur Rizky Billar.

"Kebetulan saat itu saya pengin bantu, akhirnya saya beli sekitar 150 porsi, dan beliau senang banget karena diborong habis."

Lihat tayangan selengkapnya dari menit ke- 02.30:


Firasat Sapri Pantun sebelum Meninggal

Komedian Sapri Pantun meninggal dunia pada Senin (10/5/2021).

Sebelum Sapri Pantun menghembuskan naPas terakhirnya, ia sempat merasakan firasat.

Hal tersebut diungkapkan oleh asisten Sapri Pantun, yakni Doli melalui kanal YouTube Melaney Ricardo yang tayang pada Jumat (7/5/2021).

Presenter Melaney Ricardo awalnya bertanya tentang kondisi Sapri Pantun sebelum meninggal dunia.

"Update terakhir kali, rencana mau dpindahin ke rumah sakit mana?," ujar Melaney Ricardo.

Sapri Pantun ternyata harus dilarikan ke rumah sakit karena kadar gula darahnya yang sangat tinggi.

Tak tanggung-tanggung kadar gula Sapri Pantun sempat mencapai angka 1100.

"Rumah Sakit Harapan Kita, ini lagi nunggu surat rujuk karena kakinya ada penyumbatan pembuluh darah, kakinya mengecil," ujar Doli.

Melaney Ricardo sontak menanyakan pengakuan Doli yang mengatakan Sapri Pantun sempat diikat.

"Terus kemarin katanya sempat diikat dan cerita macam-macam itu?," tanya Melaney Ricardo.

Doli menjelaskan bahwa Sapri Pantun harus diikat karena berusaha melepas infus dan pulang.

Sarpi ternyata ingin bertemu istrinya yang sedang hamil tua.

"Enggak diikat banget sih, cuma dikasih kelonggaran, kata dokter kalau enggak diikat nyopotin, karena dia kangen sama istrinya," jawab Doli.

Melaney Ricardo sontak menanyakan mimpi Sapri Pantun yang diceritakan pada Doli.

"Dia mimpi apa tadi Doli sempat cerita?," tanya Melaney Ricardo.

Doli membeberkan mimpi Sapri Pantun yang membuatnya ketakutan.

Sapri Pantun ketakutan karena bermimpi didatangi orang banyak untuk menjemputnya.

Doli pun sempat meminta Sapri Pantun untuk zikir dan terus berdoa.

"Dia sering halusinasi, kadang ngomong sendiri, kadang aku enggak hiraukan dia ngomong itu," ujar Doli.

"Dol gue takut, ada orang banyak mau jemput gue," imbuhnya.

"Zikir sama Allah, Allah yang punya kendali, sabar, istighfar," tandasnya.

"Takut Dol, gue bilang masih mau urusin anak istri gue," jelasnya. (TribunWow.com)

Sumber: wow.tribunnews 

Post a Comment for "Bak Tidak Menyangka Sapri Pantun Menahan Sakit selama Syuting, Rizky Billar: Orang Normal Enggak Kuat"